Sabtu, 13 Oktober 2018

Pemrograman Berorientasi Objek ( Menampilkan Pesan Pada NetBeans )

Assalamu’alaikum wr. wb…..
Kesempatan kali ini saya akan menampilkan pesan pada NetBeans menggunakan Java.
Pertama-tama yang harus kita siapkan adalah aplikasi NetBeans dan Java Kit Development, aplikasi NetBeans yang saya gunakan NetBeans versi 8.2
Berikut langkah-langkahnya :

1. Buka aplikasi NetBeans, lalu klik File lalu pilih New Project, kemudian akan muncul tampilan seperti diawah ini, pilih Java lalu Java Application kemudian Next



2. Kemudian  akan muncul tampilan seperti berikut, pada menu Project Name silahkan isi nama project yang akan kita buat sesuai dengan kebutuhan.


3. langkah selanjutnya adalah membuat JFrame sebagai tempat kita membuat program, caranya dengan klik kanan pada source package file, pilih New lalu Pilih JFrame Form
 

4.Selanjutnya akan muncul tampilan seperti berikut, kita akan membuat nama dari JFrame yang kita buat, yang perlu diperhatikan adalah nama JFrame tidak boleh ada spasi lalu klik Finish


5. Ketika sudah di klik finish maka akan muncul tampilan seperti berikut ,
 

6. Langkah selanjutnya adalah membuat desain program yang kita buat, pada JFrame Desain kita tambahkan Label, TextField serta Button yang ada pada swing control
 
7. Ubah Nama Tampilan pada Label, Text Field dan Button dengan cara klik kanan lalu pilih Edit Text seperti contoh dibawah ini :
 
Ubah Nama pada Desain menjadi seperti berikut :


8. Kemudian ubah Variabel Name pada Label, Text Field dan Button dengan cara klik kanan lalu pilih Change Variabel Name dengan Nama seperti contoh berikut :
 Jlabel1         : lblPesan
JText Field1 : txt_Pesan
JButton1       : btn_Tampil


9. Langkah yang terakhir adalah penambahan source code pada button Tampilkan Pesan agar pada saat kita mengklik menu tersebut akan muncul pesan yang kita inputkan sebelumnya, langkah-langkahnya adalah klik kanan pada button Tampilkan Pesan lalu pilih Event selanjutnya Action kemudian Action Performed seperti berikut :
 

Ketikkan Kode seperti contoh dibawah ini :
 

10. Tekan Shift + F6 untuk running , berikut tampilan apabila program berhasil running


Klik Tampilkan Pesan untuk menampilkan pesan


Sekian & terimakasih, mohon maaf apabila ada kesalahan kata ataupun langkah-langkahnya,
Wassalamu’alaikum wr.wb…….

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

ERDish dan Matrix Diagrams

ERD ERDish Matrix Diagrams EMPLOYEE DEPARTMENT JOB EMPLOYEE Work in assigned DEPARTMENT...